Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMP Muhammadiyah 2 Bolang Dayeuhluhur
Belajar Demokrasi
Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah negara yang berkedaulatan rakyat seperti yang dijelaskan dalam UUD 1945 pasal 1 ayat 2, bahwa kedaulatan berada di tangan rakyat. Di mana rakyat memiliki sebuah kekuasaan yang diserahkan kepada negara untuk menjalankan fungsinya. Kedaulatan rakyat merupakan ajaran dari demokrasi, kekuasaan berada di tangan rakyat. Sehingga rakyatlah yang sepenuhnya memegang kekuasaan negara. Demokrasi dapat berjalan dengan baik jika didukung kesadaran yang memadai dari rakyat, penegakan hukum, dan infrastruktur yang baik.
Untuk menumbuhkan kesadaran demokrasi yang memadai dari rakyat termasuk generasi muda diperlukan adanya pendidikan demokrasi melalui mata pelajaran Pendidikan Pancasila Kewarganegaraan (PPKn).
Dalam rangka memberikan pendidikan demokrasi melalui pengalaman praktis, maka untuk pemilihan ketua OSIS SMP Muhammadiyah 2 Bolang Dayeuhluhur periode 2020/2021 dilakukan dengan sistem pemungutan suara oleh siswa OSIS SMP Muhammadiyah 2 Bolang Dayeuhluhur.
Pemilihan Ketua OSIS SMP Muhammadiyah 2 Bolang Dayeuhluhur dilaksanan pada Kamis, 27 Januari 2022. Setelah berakhirnya masa tugas pengurus OSIS periode 2021/2022. Pada kesempatan ini pemilihan ketua OSIS SMP Muhammadiyah 2 Bolang Dayeuhluhur dirancang sama seperti yang dilaksanakan pada saat pemilihan umum beberapa waktu lalu. Mengusung tema tahun ini, "Pemilu Era New Normal" , Pembelajaran Demokrasi Di Masa Pandemi".
Tahapan-tahapan pemilihan Ketua OSIS dimulai dari pemilihan calon ketua OSIS yang dipilih dari siswa kelas VIII, yang mempunyai kecakapan dan jiwa kepemimpinan. maka para calon ketua OSIS menyampaikan visi dan misi untuk menjelaskan program kerja yang akan dilaksanakan pada masa jabatan 2022/2023.
Setiap siswa diberikan kesempatan untuk melaksanakan pemilihan calon ketua OSIS. Diharapkan semua siswa menggunakan hak pilihnya dengan baik, sehingga tidak ada kecurangan.
Pengumuman hasil perolehan penghitungan suara pemilihan ketua OSIS disampaikan oleh pembina OSIS. Apapun hasilnya, pastilah yang terbaik untuk masa depan dan kebaikan SMP Muhammadiyah 2 Bolang Dayeuhluhur.
Kegiatan pemilihan Ketua OSIS diharapkan bisa membekali siswa berupa karakter dan kecakapan untuk menjadi warga negara yang baik. Siswa menjadi tahu bagaimana prosedur pemilihan umum yang benar. Pemilihan ketua OSIS dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, sportif dan bertanggung jawab serta tidak menimbulkan konflik setelah pelaksanaan pemilihan ketua OSIS.
- Paslon Nomor Urut 1
Ketua (Fachri Nur Octavia)
Wakil Ketua (Siska Aprilia)
- Paslon Nomor urut 2
Ketua (Lilis Widiasari)
Wakil Ketua (Bayu Putra)
- Paslon Nomor urut 3
Ketua (Sofia Ayu Rahmawati)
Wakil Ketua (Uus)
- Paslon Nomor urut 4
Ketua (Jajang Hasanudin)
Wakil Ketua (Intan Auliya Sari)
Dari pemilihan tersebut, Pasangan Calon Nomor urut 2 (Lilis Widiasari dan Bayu Putra) mendapat lebih dari 60 suara dari total suara sekitar 150 suara. Dan tentunya pasangan tersebut berhak atas takhta kepemimpinan OSIS SMP Muhammadiyah 2 Bolang periode 2022/2023.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- SILATURAHMI IDHUL FITRI 1443 H / 2022 M SMP M 2BOLANG
- SILATURAHMI IDHUL FITRI 1443 H / 2022 M SMP M 2BOLANG
- BERBAGI DITENGAH PANDEMI DI BULAN SUCI
- Semester 2 tahun 2021 tetap Daring
- PPDB 2019/2020
Silahkan Isi Komentar dari tulisan berita diatas :
Komentar :
Kembali ke Atas